Perkuat Koordinasi Dan Sinergitas, Rutan Batam Kunjungi Dinas Kesehatan Kota Batam

Selasa, 18 Februari 2025
HumasRutan – Dalam upaya meningkatkan koordinasi dan sinergitas antar instansi, Rumah Tahanan Negara Kelas IIA Batam melakukan kunjungan ke Dinas Kesehatan Kota Batam. Kunjungan ini bertujuan untuk menindaklanjuti arahan direktur jendral pemasyarakatan untuk menjalin sinergi dengan instansi terkait.sekaligus mempererat hubungan kerja dalam mendukung kesehatan warga binaan dan pegawai di lingkungan Rutan.
Dalam pertemuan tersebut, berbagai topik dibahas, termasuk pembahasan penanganan pasien gangguan mental bagi warga binaan selama masa tahanan dan penyuluhan kesehatan yang dapat dilakukan di Rutan. Selain itu, kedua instansi juga mendiskusikan langkah-langkah pencegahan penyakit dan peningkatan kualitas kesehatan bagi warga binaan.
Kepala Rutan Batam menyampaikan bahwa kerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Batam sangat penting, terutama dalam memastikan pelayanan kesehatan bagi narapidana dapat berjalan dengan optimal. “Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas kesehatan di Rutan, baik bagi warga binaan maupun bagi seluruh pegawai. Dinas Kesehatan Kota Batam memiliki peran yang sangat penting dalam mendukung program-program tersebut,” ujar Karutan. Karutan juga menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang di jalan selama ini, dan berharap hubungan baik ini dapat terus berlanjut.
Sementara itu, kabid sumber daya Kesehatan, Dinkes Kota Batam, Hari fajri menyambut baik inisiatif yang dilakukan oleh Rutan Batam. “Kami sangat mendukung upaya Rutan Batam dalam meningkatkan kualitas kesehatan bagi warga binaan. Kerjasama ini diharapkan dapat menghasilkan langkah-langkah konkrit dalam pencegahan penyakit dan peningkatan kesehatan yang berkelanjutan,”. Ujar kabid sumber daya Kesehatan, Dinkes Kota Batam.
Kunjungan ini menandai awal yang baik bagi upaya sinergis antara Rutan Batam dan Dinas Kesehatan Kota Batam untuk mewujudkan lingkungan yang lebih sehat dan aman bagi semua pihak. Kedua instansi berharap, dengan adanya kolaborasi ini, pelayanan kesehatan di Rutan Batam akan semakin meningkat, serta mampu memberikan manfaat yang lebih besar bagi warga binaan dalam rangka mendukung proses rehabilitasi dan reintegrasi sosial.
.
.
.
#kemenimipas
#guardandguide
#ditjenpas
#pemasyarakatan
#rutanbatam